Uncategorized

Cara Mengajukan Pelaporan Klaim Asuransi Allianz Kendaraan Bermotor

Kendaraan bermotor yang dipunyai bisa menjadi aset penting yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan dana ketika kondisi sedang mendesak, sehingga perlu untuk mendapatkan dana dengan cepat. Untuk bisa mendapatkan manfaat tersebut maka bisa menjamin agar kendaraan mempunyai kondisi yang baik. Selain itu, lindungi juga kendaraan bermotor yang dipunyai utamanya mobil dengan produk asuransi kendaraan agar apabila terjadi kecelakaan dan kerugian pada kendaraan maka ada pihak asuransi yang akan memberikan pertanggungan jawaban. Anda cukup mengajukan klaim asuransi Allianz apabila kendaraan bermotor yang dipunyai mengalami kejadian yang tidak diinginkan yang menyebabkan kerugian.

Agar mendapatkan keuntungan yaitu klaim dari kejadian kendaraan yang dialami bisa diterima, maka perlu untuk mengikuti prosedur pengajuan yang tepat. Allianz memberikan prosedur yang bisa diikuti agar membuat pengajuan klaim yang dilakukan diterima dengan mudah. Cara pertama yang bisa diikuti untuk pengajuan klaim apabila terjadi resiko pada kendaraan yang Anda punyai adalah dengan memberikan laporan terlebih dahulu. Pelaporan tersebut dapat dilakukan sebelum mengajukan klaim, sehingga membantu proses untuk membuat klaim yang akan dilakukan bisa diterima oleh Allianz. Untuk prosedur pembuatan laporan ke Allianz atas kejadian yang menimpa kendaraan bisa mengikuti langkahnya berikut ini.

Membuat Laporan Paling Lambatnya 72 Jam Setelah Kejadian

Hal yang perlu diperhatikan dari pembuatan laporan adalah dari waktu untuk membuat laporan tersebut. Di mana tidak hanya pengajuan klaim, tetapi pembuatan laporan juga mempunyai batas waktu yang perlu diperhatikan. Apabila mengalami kejadian yang termasuk dalam perlindungan asuransi kendaraan dari Allianz, sebaiknya langsung membuat laporan ke pihak Allianz.

Pastikan untuk pembuatan laporan tersebut dilakukan maksimalnya 72 jam setelah mengalami kejadian yang tidak diinginkan pada kendaraan. Dengan memperhatikan waktu tersebut akan bisa membuat proses pengajuan klaim kendaraan yang dilakukan menjadi lebih mudah dan mempunyai kesempatan lebih besar untuk diterima.

Buat Laporan Ke Divisi Klaim

Membuat laporan dari kejadian yang dialami bisa dilakukan dengan menghubungi divisi klaim yang dipunyai oleh pihak Allianz. Syarat utama untuk pengajuan klaim asuransi Allianz perlu mengikuti prosedur yang tepat, sehingga sebelum pengajuan klaimnya maka penting untuk membuat laporan terlebih dahulu yang dilakukan maksimalnya dalam 72 jam setelah kejadian. Laporan tersebut bisa dilakukan dengan menghubungi divisi klaim dari nomor Allianz yang bisa dihubungi.

Anda bisa menghubungi divisi klaim dari kantor cabang Allianz terdekat dari domisili yang Anda punyai. Kantor Allianz yang bisa didatangi secara langsung tersebar di berbagai kota besar yaitu di Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Medan. Anda bisa menghubungi nomor yang disediakan oleh kantor cabang untuk membuat pengurusan klaim menjadi lebih mudah dan mempunyai kesempatan besar pengajuan klaim yang diajukan bisa diterima.

Laporan Dapat Dilakukan Lewat Telepon, Fax, Telex, Dan Surat

Ada banyak cara untuk memberikan laporan dari kejadian yang menimpa pada kendaraan bermotor yang dipunyai. Anda bisa membuat laporan yang dilakukan dengan berbagai media yaitu lewat telepon, atau lewat fax, telex, dan terakhir adalah menggunakan surat. Berbagai metode tersebut bisa dipilih dengan mengirimkan surat dan juga data yang akan bisa menjelaskan mengenai kejadian dari klaim yang akan diajukan.

Berikan Keterangan Dan Data Saat Membuat Laporan

Saat membuat laporan tersebut ada beberapa informasi yang akan mendukung proses ini sehingga bisa membuat pengajuan klaim menjadi lebih mudah. Berbagai hal yang akan perlu disiapkan dan juga diberikan pada pihak Allianz ketika membuat laporan adalah data berikut ini :

  • Anda akan diminta untuk menyebutkan nomor polis asuransi, nama dari pemilik polis, nomor polis kendaraan, dan juga merek kendaraan.
  • Anda akan diminta mengenai data dari tanggal kejadian, tempat kejadian, dan juga kerugian yang dialami.
  • Anda akan diminta untuk menguraikan secara singkat dari kecelakaan atau kerugian yang dialami.

Siapkan terlebih dahulu mengenai berbagai data seperti di atas, sehingga bisa membuat laporan yang dilakukan akan berjalan lancar. Dengan membuat laporan tersebut maka akan diteruskan ke proses untuk membuat klaim asuransi Allianz dari kejadian yang menimpa kendaraan Anda. Siapkan dokumen lengkap yang bisa mendukung klaim yang dilakukan tergantung dari kejadian dan resiko yang dialami mobil Anda agar membuat klaim bisa disetujui.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *